Rabu, 13 Desember 2017

Ilmu Sosial Dasar 6

1. POTENSI-POTENSI GENERASI MUDA
a) Idealisme dan daya kritis : Secara sosiologis generasi muda belum mapan dalam tatanan yang ada, sehingga ia dapat melihat kekurangan dalam tatanan dan secara wajar mampu mencari gagasan baru. Pengejawantahan idealisme dan daya kritis perlu dilengkapi landasan rasa tanggung jawab yang seimbang.
b) Dinamika dan kreatifitas : Adanya idealisme pada generasi muda, menyebabkan mereka memiliki potensi kedinamisan dan kreativitas, yakni kemampaun dan kesediaan untuk mengadakan perubahan, pembaharuan, dan penyempurnaan kekurangan yang ada ataupun mengemukakan gagasan yang baru.
c) Keberanian mengambil resiko : Perubahan dan pembaharuan termasuk pembangunan, mengandung resiko dapat meleset, terhambat atau gagal. Namun, mengambil resiko itu diperlukan jika ingin memperoleh kemajuan. Generasi muda dapat dilibatkan pada usaha-usaha yang mengandung resiko. Untuk itu diperlukan kesiapan pengetahuan, perhitungan, dan keterampilan dari generasi muda sehingga mampu memberi kualitas yang baik untuk berani mengambil resiko.
d) Optimis kegairahan semangat : Kegagalan tidak menyebabkan generasi muda patah semangat. Optimisme dan kegairahan semangat yang dimiliki generasi muda merupakan daya pendorong untuk mencoba lebih maju lagi.

e) Sikap kemandirian dan disiplin murni : Generasi muda memiliki keinginan untuk selalu mandiri dalam sikap dan tindakannya. Sikap kemandirian itu perlu dilengkapi dengan kesadaran disiplin murni pada dirinya agar mereka dapat menyadari batas-batas yang wajar dan memiliki tenggang rasa.
f) Berpendidikan tinggi dan mempunyai pengetahuan luas : secara menyeluruh baik dalam arti kualitatif maupun dalam arti kuantitatif, generasi muda secara relatif lebih terpeljar karena lebih terbukanya kesempatan belajar dari generasi pendahulunya.
g) Keanekaragaman dalam persatuan & kesatuan : Keragaman adalah suatu kondisi pada kehidupan masyarakat. Perbedaan seperti itu ada pada suku bangsa, ras, agama, budaya dan gender. Keragaman yang ada di Indonesia adalah kekayaan dan keindahan bangsa. Pemerintah harus bisa mendorong keberagaman tersebut menjadi suatu kekuatan untuk bisa mewujudkan persatuan dan kesatuan nasional.
h) Patriotisme dan nasionalisme : Pemupukan rasa kebanggaan, kecintaan, dan turut serta memiliki bangsa dan negara dikalangan generasi muda perlu digalakkan karena pada gilirannya akan mempertebal semangat pengabdian dan kesiapan mereka untuk membela dan mempertahankan NKRI dari segala bentuk ancaman. Dengan tekad dan semangat ini, generasi muda perlu dilibatkan dalam setiap usaha dan pemantapan ketahanan dan pertahanan nasional.
i) Sikap kesatria :  Kemurnian idealisme, keberanian, semangat pengabdian dan pengorbanan serta rasa tanggung jawab sosial yang tinngi adalah unsur-unsur yang perlu dipupuk dan dikembangkan dikalangan generasi muda Indonesia sebagai pembela dan penegak kebenaran dan keadilan bagi masyarakat dan bangsa.
> Sebutkan 2 sosialisasi diantaranya adalah :
  • Sosialisasi Primer
  Sosialisasi Primer sebagai sosialisasi pertama yang dijalani individu semasa kecil dengan belajar menjadi anggota masyarakat (Keluarga). Biasanya berlangsung saat anak berumur 1-5 tahun atau sebelum sekolah dan baru belajar mengenal anggota kelu:
arga dan lingkungannya.
  • Sosialisasi Sekunder
  Suatu proses sosialisasi lanjutan setelah sosialisasi primer yang memperkenalkan individu ke dalam kelompok tertentu dalam masyarakat, yang disebut juga sebagai sektor – sektor baru dunia objektif dalam masyarakat.
> Masalah generasi muda
Pada masa 1990 sampai 2000-an demonstrasi masih marak di berbagai tempat. Pada masa itu mahasiswa dan pemuda menyebutkan dirinya sebagai Gerakan Moral. Sedangkan pada mahasiswa yang lain gerakan mahasiswa menyebutkan dirinya sebagai gerakan Politik.
j) Kemapuan penguasaan ilmu dan teknologi : Generasi muda dapat berperan secara berdaya guna dalam rangka pengembangan ilmu dan teknologi bila secara fungsional dapat dikembangkan sebagai Transformator dan Dinamisator terhadap lingkungannya yang lebih terbelakang dalam ilmu dan pendidilkan serta penerapan teknologi, baik yang maju, maupun yang sederhana.
2. UPAYA MENCERDASKAN KEHIDUPAN BANGSA
Bangsa yang baik adalah bangsa yang mampu melahirkan benih-benih generasi muda yang mampu mencerdaskan kehidupan bangsa tersebut. Salah satu upaya untuk mewujudkannya dapat ditempuh melalui suatu program yaitu pendidikan. Namun pendidikan yang dimaksud adalah pendidikan yang berkarakter yang dapat mengembangkan kreatifitas dan kemampuan anak untuk berfikir kritis sehingga apa yang dipelajari dapat tertanam dalam diri siswa. Kemampuan berpikir yang dimiliki tersebut terutama pada anak, dapat dieksplorasi dengan baik jika dikembangkan dengan baik pula. Pembelajaran yang penuh konteks, kebebasan, dan menyenangkan adalah pembelajaran yang mengembalikan siswa ke fitrahnya sebagai manusia untuk mengembangkan kemanusiaan dan kesadaran untuk mencintai alam.
Pembelajaran yang baik harus memuat tiga aspek, yaitu aspek kognitif, afektif dan psikomotorik. Karena jika ketiga aspek tersebut dapat dijalankan dengan baik, maka akan membentuk kemampuan berfikir kritis dan munculnya kreatifitas. Dua kemampuan inilah yang mendasari skill problem solving yang diharapkan dapat terwujud pada diri individu. Berpikir kritis melibatkan cara berpikir instrospektif dan produktif, serta mengevaluasi kejadian maka cara mendorong anak agar mampu berfikir kritis adalah dengan menghadapkan mereka pada topik-topik kontroversional dan menciptakan suatu pembelajaran yang kondusif sehingga anak akan merasa nyaman dan mudah untuk menuangkan ide-ide kreatifnya.
Seseorang dikatakan kreatif apabila mampu menuangkan ide-ide baru yang asli dan berbeda dengan yang lain. Anak yang kreatif tidak semata-mata muncul begitu saja, karena selain faktor genetik peran lingkungan dan pola asuh dari orangtua juga sangat berpengaruh dalam memancing ataupun mengembangkan ide-ide yang kreatif. Sehingga diharapkan dengan kreatif dan berpikir kritis anak akan dengan mudah untuk memecahkan berbagai permasalahan yang dihadapi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar